Secara nama, Sirati Dharma adalah pilihan yg unik. Sepertinya nama ini di ambil dari dua nama personel mereka Panji Dharma (gitar Vokal) dan Sirati Hutama (drums), dan pemain gitar lainnya Bagus Tama. Single pertama merekadi rekam dengan kualitas sound yang rapi dan apik. Memang untuk jaman sekarang rekaman serapi ini sudah menjadi hal yang biasa. Tapi, hey jangan remehkan hasil karyanya. Lagu mereka cukup catchy, dan lapisan bunyi gitarnya keren. Gue tertarik dan mengajak mereka langsung ikutan submission Thursday Noise di goaheadpeople.com. Dan setelah mendengar beberapa submitter lain, keputusan gue tetap memilih mereka karena lagu Undepressure Lover ini.
Awalnya ada yang posting link ini di comment blog gue โฆ.
Lalu kita mental lagi ke adegan sore hari tanggal 25 Sept 2014, soundcheck Thursday Noise Vol 5. Sirati Dharma kebagian jam terakhir. Dan sejak soundcheck gue sudah bisa merasakan kalo band ini keren!
Tepat Jam 8 mereka main pertama di Thursday Noise Vol 5. Soundnya megah, dan hampir mendekati sound rekaman mereka yang rapi jali tersebut
Total 5 lagu yg mereka bawakan. Sempat terjadi kegagalan sound di Underpressure Lover. Karena acara ini di videokan gue mengijinkan permintaan Sirati Dharma untuk mengulang lagu favorit gue tersebut. Dan akhirnya bunyi gitar yang membuat catchy lagu inipun terdengar. Lengkap sudah.
Malam itu Sirati Dharma bermain apik, tapi nampak Panji kelihatan kikuk mengawal kawan-kawan mereka. Ternyata usut punya usut mereka baru membentuk band di bulan April 2014! Edan! Dan setelah gue selidiki ternyata Panji Dharma adalah seorang Audio Engineer lulusan Australia. Puantessan single Underpressure Lover bisa ciamik hasilnya. Dan Sirati Dharma sukses menjadi Lucky Bastard yang di debut manggungnya sudah menjadi pembuka band Rock Brengsek terbaik Indonesia The Brandals. Dan di Thursday Noise pula. Sebuah sejarah yang keren untuk di tulis ๐
Gak sabar gue menunggu album mereka rilis ๐