Morfem nonton Laskar Pelangi Musikal (Rocker masuk gedung Theatre)

Datang ke Rock Show, Underground Gigs, sampai stage diving bersama itu hal yang lumrah buat kita. Tapi datang menonton pertunjukan teater bersama-sama, ini baru cerita. Gak ada peluh, gak ada bengkak-bengkak. Acara pun ontime. Teng! Jam 19:00 kita sudah antri depan lobby gedung teater Jakarta. Taman Ismail Marzuki. tadinya sempat mau curi-curi motret satu atau dua adegan di dalam. Tapi sampai depan security battere kamera gue di tahan. Gagal deh. Amsiong hahaha…

Malam itu awalnya gue di undang oleh Mira Lesmana untuk hadir, bersama istri gue. Chiara, yang tengah hamil 4 bulan. Sembari membiasakan anak gue menghadiri peristiwa budaya hehe. Namun sehari sebelum acara di mulai, Mira Lesmana kembali menawarkan undangan. kali ini untuk anak-anak Morfem. Ketika gue khabari ke Morfem, otomatis mereka menyambut gembira. Kapan lagi menghadiri Teater Musikal yang di sutradarai seorang Sutradara Kenamaan Riri Riza. Dengan sentuhan komposisi musik Erwin Gutawa pula. Sedap!! Dan rockerpun masuklah ke gedung theatre….

Ketika sudah sampai di dalam kita duduk di barisan belakang, mmm… dari VVIP class. Wah, viewnya pas banget. Pertunjukan di buka dengan gempuran visual dari tata Artistik Jay Subyakto. Dengan tulisan besar: DILARANG MASUK BAGI YANG TIDAK PUNYA HAK! Yoi bisa bener doi mengakali keterbatasan panggung teater. Set hidrolik. Perspektif ruang, bah macam-macam lah pokoknya. Hal ini membuat orang awam seperti kita pun betah nonton Teater. Lalu masuk kereografi para Kuli PT Timah sambil menyanyikan intro Oi oi oi oi oi oi…..pas bagian sini cukup telak mencuci otak kita. Gak di pungkiri ternyata Mira Lesmana juga penulis lirik kawakan. Jadi pengen nyari CDnya gue. Banyak baris-baris liriknya yang ingin sekali gue putar berulang-ulang.

Kalo soal musiknya jangan main-main. Dari semua komposisi klasiknya tipis-tipis bunyi Saluangnya masih terngiang di telinga gue. Maklum gout orang Sumatra. Scene favorit gue setiap kuli keluar, gile koreografinya. Scene bokap Lintang gak balik dari laut, beh pertukaran blocking Lintang dan Ikal asoy. Scene Toko Sinar Harapan. Cerdas Cermat. Dan yang pasti gue jatuh cinta banget sama pemain Kucai. Bastian Steel. Setiap scene dia, gue selalu terpukau. Bisa jadi Superstar nanti ini anak hahaha..

Pertunjukan di bagi menjadi dua babak. Dengan ending yang klimaks. Bahkan ketika semua pemain tampil di panggung pun, tetap menjadi tontonan yang menarik. Ketika keluar di Lobby, para penonton telah ramai mengerubuti para pemain utama untuk berphoto bersama. Wahaha keren. Bram berniat mengajak bokapdan nyokapnya untuk nonton lagi. Pandu tiba-tiba mendapatkan ide untuk tempat baru berkencan dengan pacarnya, nonton teater cing! Kiki, manager Morfem kapok nonton di sebelah Freddie. Jahilnya gak berkurang. bahkan di gedung teater pun ada saja ide ngehenya.

Gak di film gak di Teater, duet Riri Riza dan Mira Lesmana selalu Total! Kalau sudah begini film import tertahan konflik kepentingan juga gak masalah. Asal pertunjukan teater berkualitas seperti ini selalu di gelar 🙂

morfem & mirles

Special Thanks buat Mira lesmana atas kesempatan menyaksikan MahaKarya ini 🙂

logo morfem
Booking Contact: 0858 11 764 764 | Kiki
Morfem CD and Merchandise go to SHOP
Official Blog: http://morfemband.wordpress.com/
Twitter: @morfem_band
Morfem Use:
Radix Guitars
Crooz Apparel
MORFEM DATANG SEMUA SENANG

 


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

© Jimi Multhazam 2025 by Devision